[DRAFT] Bekasi, Hal tersebut di sampaikan oleh Direktur RSUD Achmad Casbullah Kota Bekasi, dr. Kusnanto Saidi pada saat menghadiri Sertijab Pj Walikota Bekasi Raden Gani Muhamad kepada Walikota Bekasi terpilih Dr. Tri Adhianto dan Wakil Walikota Harris Bobihoe, Kamis 20 Februari 2025 di Pendopo Kantor Pemerintah Daerah Kota Bekasi. Yang pada Pag harinya Pasangan Walikota Bekasi terpilih Dr Tri Adhianto dan Harris Bobihoe telah dilantik oleh Presiden Prabowo di Istana Negara.
Dalam salah satu sambutannya Tri Adhianto menyampaikan bahwa Program Semakin Kerennya Kota Bekasi salah satunya adalah Bekasi akan Semakin Hijau dengan program program yang berbasis dan berorientasi lingkungan hidup yang berkesinambungan.
Pernyataan tersebut disambut hangat dan baik oleh Direktur RSUD Kota Bekasi. Karena selain sangat mendukung visi misi Walikota dalam sambutannya tersebut, RSUD Kota Bekasi juga sudah menyiapkan Program “Green Hospital” yang Inheren dan Relevan dengan jargonnya Walikota “Bekasi Semakin Hijau” tersebut.
Terkait program “Zero Complain” 100 harinya Walikota Tri Adhianto, RSUD Kota Bekasi juga akan segera menjalankan dan menerapkannya guna kepentingan lebih luas Kesehatan Masyarakat Bekasi serta juga bagian dari Integrasi Program Walikota Terpilih.
“Kusnanto Saidi pun optimis dan berkeyakinan penuh bahwa Sinergi Terintegrasinya Program RSUD dan Pemerintah Daerah akan menghasilkan Pelayanan Prima kepada Kesehatan Masyarakat Kota Bekasi dan juga kepada Pemerintah Kota Bekasi sebagai wadah institusinya”, pungkasnya. (D-135) [DRAFT]